Daftar website dan page Rank (Blog IMM)

Sebenarnya saya kurang peduli lagi denganPagerank (PR). Beberapa bulan yang lalu web imm.web.id yang awalnya mempunyai PR =3, tiba-tiba jadi PR=0. Saya jarang cek PR, kembali ke tujuan utama Blog yang saya bikin hanya untuk Sharing (berbagi Ilmu) dan menulis. Pagerank bukan segalanya, meskipun PR=0 web/blog tetap ter index di mesin pencari seperti Google.

Tapi Alhamdulillah juga Blog saya kembali dapat PR (Page Rank) setelah sebelumnya dapat PR=Nol. Apa yang dimaksud Pagerank, menurut Wiki.  PageRank merupakan sebuah algoritma yang telah dipatenkan yang berfungsi menentukan situs web mana yang lebih penting/populer. PageRank merupakan salah satu fitur utama mesin pencari Google dan diciptakan oleh pendirinya, Larry Page dan Sergey Brin yang merupakan mahasiswa Ph.D. Universitas Stanford. PR

Website saya Per 18 Juli 2011 dengan PR :

Pengetahuan tambahan tentang PageRank, dalam ilmu TI (Teknik Informatika) / programming dikenal Algoritma yang singkatnya merupakan suatu alur/cara “informatika” untuk menyelesaikan/memutuskan sesuatu. Tidak semua Algoritma Bisa dilihat oleh orang umum termasuk Algoritma PR. Namun setidaknya da gambaran umum bangaimana Google bisa menghitung PR suatu web. Berikut yang saya kutip menurut Wiki.

Dari pendekatan yang sudah dijelaskan pada artikel konsep pagerank, Lawrence Page and Sergey Brin membuat algoritma pagerank seperti di bawah:

Algoritma awal : PR(A) = (1-d) + d ( ( PR(T1) / C(T1) ) + … + ( PR(Tn) / C(Tn) ) )

Algoritma lain dipublikasikan : PR(A) = (1-d) / N + d ( ( PR(T1) / C(T1) ) + … + ( PR(Tn) / C(Tn) ) )

  • PR(A) adalah Pagerank halaman A
  • PR(T1) adalah Pagerank halaman T1 yang mengacu ke halaman A
  • C(T1) adalah jumlah link keluar (outbound link) pada halaman T1
  • d adalah damping factor yang bisa diberi antara 0 dan 1.
  • N adalah jumlah keseluruhan halaman web (yang terindeks oleh Google)

Dari algoritma di atas dapat dilihat bahwa pagerank ditentukan untuk setiap halaman anda bukan keseluruhan situs web. Pagerank sebuah halaman ditentukan dari pagerank halaman yang mengacu kepadanya yang juga menjalani proses penentuan pagerank dengan cara yang sama, jadi proses ini akan berulang sampai ditemukan hasil yang tepat.

Akan tetapi pagerank halaman A tidak langsung diberikan kepada halaman yang dituju, akan tetapi sebelumnya dibagi dengan jumlah link yang ada pada halaman T1 (outbound link), dan pagerank itu akan dibagi rata kepada setiap link yang ada pada halaman tersebut. Demikian juga dengan setiap halaman lain “Tn” yang mengacu ke halaman “A”.

Setelah semua pagerank yang didapat dari halaman-halaman lain yang mengacu ke halaman “A” dijumlahkan, nilai itu kemudian dikalikan dengan damping factor yang bernilai antara 0 sampai 1. Hal ini dilakukan agar tidak keseluruhan nilai pagerank halaman T didistribusikan ke halaman A.

Baca lebih lanjut tentang PR :

About: admin


2 thoughts on “Daftar website dan page Rank (Blog IMM)”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *